MIN 20 Jakarta adalah salah satu madrasah dari berbagai madrasah di Jakarta yang mendapatkan lisensi oleh Kementerian Agama untuk menerapkan Kurikulum Merdeka Belajar ditahun pertama dimulai dari Kelas Satu dan Empat.
MIN 20 Jakarta sudah mulai mempersiapkan diri dari semester yang lalu baik dari segi administrasi,penilaian,pengajaran,dan Sumber Daya Manusianya.
Salah satu dimensi yang dilakukan oleh Asroh sebagai Kepala Madrasah untuk menunjang hal tersebut dari segi Sumber Daya Manusia adalah mengirimkan para guru untuk mengikuti berbagai macam workshop dan pelatihan maupun seminar yang berkaitan dengan Kumer.
Para guru pun rajin mengikuti pelatihan baik secara online dan offline yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama.Salah satu diklat yang diikuti adalah pelatihan yang diadakan oleh Balitbang yang bekerjasama dengan Kementerian Agama Jakarta Utara.
Asroh mengharapkan dari dua guru yang diutusnya untuk mengikuti pelatihan ini yaitu Yatmo dan Matoyah dapat menjadi tutor bagi para guru lainnya dengan berbagi ilmu pengetahuan yang diperolehnya selama mengikuti diklat."Semoga dengan model pelatihan Kumer bagi calon tutor,mereka dapat menerapkan dan mengembangkan ilmunya serta berbagi dengan teman-temannya,saling sharing dan melengkapi bersama"ujarnya setelah selesai mengikuti diklat.Jumat (10/2/2023)